Berita / Pengumuman

Pada Tahun Ini, DAD IMM Avicenna Mencatat Sejarah Baru!

  • Di Publikasikan Pada: 21 May 2023
  • Oleh: Admin

Berbicara mengenai perkaderan dan organisasi pastinya saling berkesinambungan, begitu pula juga pada perkaderan di Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM). Setiap tahunnya, IMM setiap komisariat melakukan kegiatan perkaderan tingkat dasar yaitu Darul Arqam Dasar (DAD). Tingkatan ini juga merupakan pintu utama calon kader untuk menjadi kader IMM. Kegiatan perkaderan ini diharapkan bisa membentuk kader IMM yang berjiwa Muhammadiyah yang kaffah serta memahami ideologi IMM maupun Muhammadiyah. Sehingga kader IMM dapat mengaplikasikan tujuan Muhammadiyah yaitu menjunjung tinggi agama Islam sehingga terwujud masyarakat Islam yang sebenar-benarnya.

Pada tahun ini, Pimpinan Komisariat IMM Avicenna Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surabaya mengadakan kegiatan DAD pada hari Jumat-Ahad, 19-21 Mei 2023 di SMA Muhammadiyah 1 Taman Sidoarjo (SMAM1TA) dengan mengusung tema “Aktualisasi Ideologi dalam Interpretasi Nilai Humanitas Kader Transformatif” yang harapannya supaya terbentuknya kader IMM Avicenna yang dapat mengaktualisasi nilai-nilai ideologi IMM maupun Muhammadiyah dan juga dapat menginterpretasi nilai humanitas dalam kehidupan sehari-hari demi terbentuknya kader yang transformatif.

Pada kegiatan perkaderan ini, IMM Avicenna Dibimbing langsung oleh Master Of Training (MOT) yaitu Ayunda Amanat Solikah beserta jajaran struktur. Adapun dari internal Komisariat Avicenna sendiri dipimpin oleh Ketua Umum Hafidz Muhammad Farhan mendampingi dan mengawasi jalannya kegiatan. Dan juga, Gemilang Mutsaqqofa Arsyadana sebagai Ketua Bidang Kaderisasi dan juga Ketua Pelaksana yang memiliki tugas untuk memimpin dan mengoordinasi supaya kegiatan DAD berjalan dengan kondusif dan terstruktur.

Tahun ini juga, IMM Avicenna telah mencatat sejarah baru untuk kegiatan perkaderan dasar. Yang sebelumnya hanya 1 kelas saja, alhamdulillah tahun ini jumlah calon kader bertambah. Alhasil, DAD IMM Avicenna menambah kelas baru untuk memenuhi permintaan peserta. Dengan Total 41 Peserta, yang terbagi menjadi 2 kelasyaitu kelas K.H. Ahmad Dahlan dan Djazman Al-Kindy.

Tak hanya itu, pada tahun ini DAD IMM Avicenna membuka kesempatan untuk kader eksternal avicenna untuk mengikuti kegiatan perkaderan dasar. Total peserta calon kader IMM avicenna berjumlah 35 peserta. Ditambah dari Eksternal yang berjumlah 6 orang tersebut berasal dari calon kader IMM Blue Savant (FKIP UM Surabaya) dan STIDKI Ar-Rahmah.

Dilaksanakan selama 3 hari 2 malam dengan total 6 materi diantaranya: Keislaman, Kemuhammadiyahan, Ke-IMM-an, Analisis Sosial, Gerakan Mahasiswa, dan Basic Life Support yang disampaikan oleh pemateri-pemateri yang berpengalaman di ranahnya. Tak hanya disampaikan secara lisan saja, akan tetapi peserta juga diarahkan untuk membentuk focus group discussion (FGD) supaya lebih memahami materi yang telah disampaikan.

Malam puncak yang menegangkan terjadi pada dini hari ketika hari ketiga berlangsung. Semua peserta tidak mengetahui adanya kegiatan tersebut di hari itu, sebab dari panitia sebelumnya memang merahasiakan agenda itu. Tepat pukul 2 dini hari dimana malam tersebut semua peserta dibangunkan. Diarahkan satu persatu menuju aula dengan mata tertutup. Hingga akhirnya prosesi pengukuhan yang sakral dimulai. Dipimpin oleh Gemilang sebagai Ketua Bidang Kaderisasi dengan menanyakan dan menegaskan beberapa pertanyaan kesiapan calon kader untuk menjadi Kader IMM. Dilanjutkan oleh Farhan sebagai Ketua Umum yang memandu membacakan Ikrar Kader Ikatan dengan seksama. Setelah keduanya telah dilakukan, maka dari itu peserta DAD IMM Avicenna 2023 dinyatakan sah sebagai Kader IMM. Di sini juga Farhan berpesan kepada kader baru untuk menjaga nama baik IMM. Terlebih untuk Komisariat Avicenna untuk mengedepankan rasa kekeluargaan, meninggikan etika maupun adab, peduli antar sesama, serta menjunjung tinggi nilai solidaritas dan loyalitas.  

“Harapannya setelah DAD nanti teman-teman peserta bisa menjadi kader-kader bermilitansi tinggi dan Avicena bisa menjadi semakin lebih baik lagi, Aamiin allhumma aamiin." Ujar Gemilang Mutsaqqofa Arsyadana, Ketua Pelaksana DAD IMM Avicenna 2023.

            Kegiatan yang berkesan menjadi tujuan kegiatan ini dari awal. Demi terwujudnya sistem perkaderan yang baik di komisariat. Meskipun berat untuk dicapai, akan tetapi kita tidak boleh pantang menyerah. Dengan modal semangat dan menanamkan harapan yang besar dari setiap kader. Tujuan tersebut dapat dicapai secara maksimal.

“Harapannya dengan adanya kader baru bisa menjadi penerus cita-cita Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Pimpinan Komisariat Avicenna untuk menjadi kader transformatif yang mempunyai kualitas kader dan akhlak yang baik. Baik itu di internal komisariat, lingkungan kampus, maupun juga di lingkungan masyarakat.” Ujar Hafidz Muhammad Farhan, Ketua Umum IMM Avicenna.

Dengan demikian kegiatan DAD IMM Avicenna 2023 telah berakhir dan berlangsung lancar dengan kegiatan yang terstruktur. Semoga Allah senantiasa memberikan kekuatan lahir dan batin kepada IMMawan dan IMMawati sekalian dalam perjuangan kita semua. Billahi Fii Sabilil Haq, Fastabiqul Khoirot.