Berita / Pengumuman
Marsha Berhasil Raih Gelar Dokter Usai Beberapa Kali Gagal UKMPPD
- Di Publikasikan Pada: 10 Oct 2024
- Oleh: Admin
Marsha Rezkillah Agriani akhirnya resmi dilantik sebagai dokter setelah menghadapi berbagai tantangan dalam Ujian Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Dokter (UKMPPD).Pelantikan tersebut dilakukan oleh Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surabaya pada Rabu (9/10/2024) di Hotel Bumi Surabaya.
Marsha pertama kali mengikuti UKMPPD pada Februari 2024, namun dinyatakan tidak lulus dalam ujian CBT. Dia kembali mencoba pada Mei 2024, tetapi masih belum berhasil. Usaha kerasnya baru membuahkan hasil pada ujian ketiga, Agustus 2024, yang pada akhirnya dinyatakan lulus dan memenuhi syarat untuk dilantik sebagai dokter. Dalam wawancaranya, wanita asal Tanah Grogot, Kalimantan Timur ini berbagi kisah tentang persiapannya menghadapi ujian.
“Saya belajar lebih giat dan mengikuti berbagai bimbingan belajar online seperti Medsense, Ingenio, dan UKDI online,” ungkap Marsha. Pada ujian pertama, ia memperoleh nilai 60,00 dengan batas kelulusan 64,24, kemudian di Mei nilainya naik menjadi 62,00. Akhirnya, di ujian Agustus, Marsha berhasil mencapai nilai 67,33.
Meskipun beberapa kali gagal, Anak dari pasangan ayah Sumarno dan ibu Juariatun ini tidak pernah merasa putus asa. “Saya tidak pernah ingin menyerah, karena saya yakin saya bisa. Hanya saja, mungkin belum waktunya saya lulus saat itu,” ujarnya penuh keyakinan.
Kakak dari dua bersaudara ini telah bercita-cita menjadi dokter sejak duduk di bangku SD. Dukungan dari keluarga, terutama orang tuanya, menjadi motivasi terbesar baginya. “Mereka selalu mendukung saya, bahkan ketika saya gagal. Mereka selalu berkata, ‘Tidak apa-apa ya mbak, masih banyak yang seperti kamu. Jangan bersedih terlalu lama, tetap semangat.’ Itu yang membuat saya terus maju,” tutup Marsha
Penulis Rahma Ismayanti